Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta

Pengurus HMAP UNY 2019

Kabinet Inisiator

Keseruan LTF (Leadership Training and Familiarity) AP UNY

PLAN 2019

PUBLIC ADMINISTRATION

SEMINAR NASIONAL

Selasa, 22 Oktober 2019

SEMINAR NASIONAL HMAP UNY 2019 DENGAN MENGUSUNG TEMA



Kamis, 17 Oktober 2019 HMAP UNY Mengadakan Seminar Nasional dengan tema “Millenial Dalam Tata Kelola Pemerintahan” yang berlangsuang di Ruang Sidang Utama Rektorat UNY. Seminar nasional ini diisi oleh pembicara-pembicara hebat seperti H.Moch Ridwan Kamil, S.T., M.U.D selaku Gubernur Jawa Barat, Dr. H Emil Dardak, M. Sc selaku Wakil Gubernur Jawa Timur  , Dr. Bima Arya Sugiarto, S.Hum., M.A. selaku Walikota Bogor , Halili S.Pd., M.A selaku Pengamat Politik dan Penelitian SETARA, Dwi Harsono S.Sos., MPA., MA., PhD selaku dosen Administrasi Publik serta Azwan sebagai Mahasiswa Administrasi Publik 2017. Namun, karena adanya beberapa kendala yang mengharuskan pak H.Moch Ridwan Kamil, S.T., M.U.D diwakili oleh staf ahli yang dipercaya. Begitu juga dengan pak Dr. H Emil Dardak, M. Sc yang tidak dapat hadir namun, beliau mengirimkan pesan singkat melalui video yang dikirimkan dan ditayangkan kepada peserta seminar. Seminar yang dimoderatori oleh Ilham Canggih selaku Gus Jeng Kabupaten Blitar ini  berlangsung dengan kondusif karena telah disiapkan dengan matang oleh panitia dan juga adanya pengertian dari peserta yang dapat diajak bekerjasama demi ketertiban acara seminar.
Seminar ini dibagi menjadi 2 sesi. Sesi yang pertama diisi oleh pak Dr. Bima Arya Sugiarto, S.Hum., M.A. dan pak Dwi Harsono S.Sos., MPA., MA., PhD yang focus membicarakan materia sesui tema yang telah disebutkan. Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang dilakukan oleh peserta dan pembicara. Selesai sesi tanya jawab,  dilanjutkan dengan sesi penyerahan kenang-kenangan dari panitia. Sesi pertama pun berakhir dengan hiburan dan dilanjutkan dengan ishoma. Selanjutnya sesi kedua yang diisi oleh Azwan sebagai Mahasiswa Administrasi Publik 2017 yang berprestasi dan kemudia dilanjutkan oleh staff dari pak H.Moch Ridwan Kamil, S.T., M.U.D selanjutnya ada penanyangan video oleh panitia untuk peserta, video ini merupakan video permintaan maaf dari pak Dr. H Emil Dardak, M. Sc. Dan kemudia dilanjutkan dengan pembicara kelima yaitu pak Halili S.Pd., M.A dan kemudia dilanjutkan dengan sesi tanya jawab kedua, pada sesi tanya jawab kedua ini peserta lebih antuis untuk mengikutinya karena bagi yang bertanya akan diberikan beberapa bingkisan yang telah disediakan oleh panitia. Acara Seminar Nasional pun berakhir dengan pemberian kenang-kenangan yang diberikan oleh panitia kepada pembicara.
Terimasih kepada HMAP UNY karena telah mengadakan Seminar Nasional yang telah mengundang pembicara-pembicara hebat. Terimakasih juga bagi para pembicara yang telah menyediakan waktunya untuk dapat hadir diacara Seminar Nasional ini. Dan terimakasih juga untuk para peserta seminar yang telah hadir dan ikut memeriahkan acara Seminar Nasional. Semoga untuk tahun-tahun berikutnya acara Seminar Nasional ini dapat diadakan lagi dan dengan diisi oleh pembicara-pembicara yang tak kalah hebatnya.

PLAN (Public Administration in Competition)




Aloha gaes mimin mau kasih tau nih serunya PLAN HMAP 2019. Pada tau nggak sih kalau SIC ( Sigara in Competition) Sekarang diubah namanya jadi PLAN ( Public Administration in Competition). Jadi PLAN itu adalah lomba esai nasional Administrasi Publik gengs. PLAN kali ini mengangkat tema “ Milenial dalam Pemerintah modern untuk mencapai Indonesia yang lebih Maju “. Apasih yang bisa dibahas.. gais ada inovasi pemberantasan korupsi, inovasi pelayanan publik, digital governeance, perbaikan sektor hukum dan politik, penggunaan teknologi dan juga pemberdayaan masyarakat. Pada PlAN kali ini terdapat 40 lebih peserta yang ikut serta dari penjuru Indonesia dan hanya 10 finalis yang dapay mempresentasikan hasil karya esai nya. Pada kepo nggak nih siapa sih 10 finalis yang lolos. 10 finalis ini adalah Alhidayath Parinduri ( Universitas Negeri Yogyakart ), Ayatul Marifah (Universitas Negeri Yogyakarta), Hilda Aisyah Salsabil ( Universitas Sriwijaya ), Leonarde Fernando ACM ( Univesitas Negeri Yogyakarta ), Muhammad Nurdin Alamsyah ( Universitas Indonesia ), Nurul Huda ( Universitas Padjajaran ) , Ratri Atha Al Husna ( Univesitas Gadjah Mada ), Shinta Hircatanu R ( Universitas Gadjah Mada ), Trisna Ferani Putri Universitas Gadjah Mada ).
 PLAN ini diselenggarakan pada tanggal 12 Oktober 2019 di ruang Ki Hadjar Dewantara, Pukul 6.30, 10 finali PLAN berkumpul di ruangan dan siap untuk mempresentasikan esainya. Semua peserta ]mempresentasikan esainya dengan semangat dan pada akhir presentasi semua peserta nantinya akan dinilai dan juri juga kan memebrikan pertanyaan terkait dengan esai yang telah dipresentasikan peserta. Setelah peserta mempresentasikan hasil karnya pada pertengahan lomba PlAN peserta juga diberikan hiburan musik akustik  untuk meredakan ketegangan dan persaingan pada peserta.
Setelah ishoma akan diumumkan pemenang Public Administration in Competition. Pemenang pertama jatuh pada Shinta Hircatanu Romadewanti dari Universitas Gadjah Mada dengan judul esainya Report Berbasi Multi-layer Audit System: Inovasi Pemberantasan Korupsi  dalam Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), pemenang kedua jatuh kepada Ayatul Arifah  dari Universitas Negeri Yogyakarta dengan judul esainya Nasib Buruh dalam Pusaran Otomasi Industri 4.0 dan Solusinya Menuju Indonesia Emas 2045, yang ketiga diraih oleh Ratri Atha Al Husna dari Universitas Gadjah Mada dengan judul esainya Aplikasi “MERAKI KEMBARA”: Inovasi Pengembangan Wisata Minat Khusus Seni Kontemporer DIY, best presentation diraih oleh Nurul Huda dari Universitas Padjajaran dengan judul esainya JURUS ID: Menggagas Aplikasi Pendeteksi Dokumen Palsu Indonesia, dan yang terakhir best paper diraih oleh Trisna Ferani Putri dari Universitas Gadjah Mada dengan judul esainya Jerat Hukum dan Upaya Kerjasama dalam Memberantas fintech peer to peer landing illegal.
Mimin mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah terlibat dalam acara Public Administration in Competition 2019. Selamat kepada para pemenang dan tetap semangat untuk teman – teman yang sudah berpartisipasi dalam acara ini dan sampai jumpa di Public Administration In competition 2020.


Keseruan LTF (Leadership Training and Familiarity) Administrasi Publik UNY



Haloo gaes sudah lama nih mimin gak update, kali ini mimin bakalan cerita tentang keseruan(Leadership Training and Familiarity) pada tanggal 21 sampai tanggal bertempat di SCC UII Kaliurang. Pada kegiatan LTF kali ini dibuka dengan kegiatan workshop yang diadakan di ruang 18 FIS UNY dengan pembicara Mbak Nurul dan Mbak Zakia yang juga Mahasiswa Administrasi Publik angkatan 17. Selama workshop ini adek adek angkatan 2019 diajarkan mengenai ide-ide gagasan pkm, disini Mbak Nurul dan Mbak Zakiah selaku pembicara juga sharing pengalaman mereka selama ini dalam mengikuti dan membuat PKM agar teman teman angkatan 2019 bisa lebih paham dan mengerti tentang apa itu PKM dan bagaimana caranya jika kita ingin membuat PKM. Setelah workshop selesai mahasiswa administrasi publik melanjutkan acara kegiatan LTF ini dan berangkat menuju SCC UII Kaliurang pada pukul 11 dan tiba di Kaliurang pada pukul 12.30 WIB. Setibanya di SCC UII teman teman mahasiswa baru langsung diarahkan oleh kakak kakak panitia dan dibagi kamarnya. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan perkenalan Anggota HMAP dan panitia dari LTF agar teman teman 2019 lebih mengenal kakak tingkat dan mempererat kekeluargaan di Administrasi Publik. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan sharing bersama bapak ibu dosen Administrasi Publik dan kakak kakak DPO. 


Setelah selesai sharing dengan bapak ibu dosen dan kakak kakak DPO acara dilanjut dengan kegiatan Outbond. Kegiatan Outbond ini terdapat 4 pos jaga yang di setiap posnya ada permainan permainan yang harus diselesaikan oleh peserta LTF sedangkan di pos terakhir yaitu pos 5 adalah pos dimana semua peserta diberikan pertanyaan dan dipersiapkan agar peserta jadi lebih serius dalam melaksanakan kegiatan perkuliahan di Administrasi Publik UNY.

Pada malam harinya acara dilanjutkan dengan penampilan pensi dari gugus gugus yang sebelumnya sudah dibagi, acara pensi ini dilakukan di Auditorium SCC UII dan diikuti oleh semua mahasiswa baru Administrasi Publik. Setelah semua gugus selesai menampilkan pensinya acara dilanjut dengan api unggun dan penampilan akustik dari teman teman 2018 dan juga Mas pandhu dan Mas hardian, tak lupa juga ada penampilan spesial dari teman teman HMPG yang begitu menghibur. Setelah acara api unggun selesai para peserta beristirahat karena besok pada pagi harinya mereka masih melanjutkan kegiatan LTF.
Keesokan harinya kegiatan LTF diawali dengan senam pagi dan dilanjutkan dengan sarapan bersama. Setelah selesai sarapan seluruh peserta LTF diminta untuk segera melakukan packing pakaiannya agar nantinya tidak terburu-buru untuk pulang. Selesai packing semua peserta kembali kedalam Auditorium untuk melakukan presentasi mengenai mindmaping mereka dan pembagian hadiah bagi para juara dan queen and king. Setelah acara selesai kita semua pulang ke kampus dengan menggunakan Bus.

Jumat, 23 Agustus 2019

PKKMB Administrasi Publik Sebagai Ajang Kedekatan antara Dosen dan Mahasiswa



Hello semuanya kali ini mimin mau menceritakan nih tentang kegiatan PKKMB ? sebelumnya sudah pada tahukan PKKMB itu apa ? yaps, PKKMB itu Program Pengenalan Kehidupan Bagi Mahasiswa Baru.Di UNY Pkkmb ini berlangsung kurang lebih selama 1 minggu kegiatan tersebut terdapat berbagai kegiatan yaitu pengenalan pada tingkat universitas yang dilakukan di gor ,fakultas,serta pada jurusanya.Sebelum mahasiswa baru diwajibkan mengikuti kegiatan tersebut mereka diwajibkan untuk mengikuti serangkaian kegiatan .Pada tahapan pertama mahasiswa jalur SNMPTN dan SBMPTN melakukan kegiatan PIM atau Pusat Informasi Mahasiswa. PIM ini merupakan serangkaian kegiatan PKKMB yang berguna untuk mengenalkan kepada mahasiswa baru  tentang organisasi dan kegiatan baik akademik maupun non akademik yang ada di dalam kampus. Selain informasi melalui kegiatan PIM ini mahasiswa baru menjadi lebih mengenal tentang organisasi jurusan dan dapat berkenalan dengan kakak tingkat dan juga teman baru. 
Acara PIM itu sendiri diadakan dua kali yaitu untuk PIM pertama untuk mahasiswa baru jalur SNMPTN dan SBMPTN dan  yang kedua  untuk jalur SM. Tidak ada yang dibedakan dari kedua PIM tersebut. Semua rangkaian acara dan informasi yang diberikan sama. Mahasiswa baru dikumpulkan menurut jurusanya masing-masing. Setelah itu melakukan regristrasii terlebih dahulu dan dikumpulkan pada tengah taman pancasila dan setiap jurusan yang ada menampilkan  hiburan. Setelah itu mahasiswa baru di arahkan ke UKM seperti AL- Islah, UKM Screen, dll. hal ini diharapkam membuat mahasiswa baru menjadi mahasiswa yang aktif di kampus. Setelah itu mahasiswa baru di arahkan ke jurusan masing – masing hal ini berfungsi sebagai pengenalan dan juga memberikan informasi kepada mahasiswa baru. 
Selain technical meting di fakultas mahasiswa baru juga mendapatkan technical meting di jurusan. Dalam hal ini  Techincal meeting atau TM ini berfungsi juga untuk memberikan pengenalan dan apa saja yang harus dipersiapkan pada saat PKKMB jurusan. PKKMB merupakan rangkaian urutan acara untuk memperkenalkan kepada Mahasiswa Baru mengenai lingkungan kampus. PKKMB jurusan ini berlangsung hanya satu hari yaitu pada tanggal 22 Agustus 2019 dalam hal ini mehasiswa baru diberikan penugasan yang diberitahu pada saat technical meeting. Pada saat Technical Meeting mahasiswa  dibagi setiap kelompok / gugus . Mahasiswa baru juga  diberikan penugasan untuk membawa barang baik barang pribadi maupun kelompok. Hal ini berfungsi untuk memberikan rasa tanggung jawab dan memupuk kekompakan di setiap gugus yang sudah ditentukan. Selain itu ada beberapa barang yang akan didonasikan untuk amal. Acara PKKMB jurusan ini turut dihadiri oleh dosen-dosen Administrasi Publik dan kakak-kakak lulusan dari jurusan Administrasi Publik. Sehingga mahasiswa baru menjadi tahu dan mengenal dosen – dosen dari Administrasi Public dan juga bagaimana nanti ketika lulus dari Admnistrasi Publik.  Hal ini dapat memupuk rasa cinta dan bangga terhadap jurusan.

 Selain itu mahasiswa baru juga mendapat hiburan sehingga PKKMB ini merupakan acara yang seru seru untuk diikuti dan tidak menjadi beban oleh mahasiswa baru itu sendiri. Acara dari PKKMB jurusan ini sendiri di awali dengan penjemputan Mahasiswa Baru di Taman Pancasila dan menuju Ruang 6. Setelah sampai di depan Ruang 6 dilakukan cek penugasan dari kakak kakak PK. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan Maba Journey, Maba Journey sendiri adalah acara yang dibuat untuk mahasiswa baru Administrasi Publik agar lebih mengenal ruang kelas serta Lab. dari Jurusan Administrasi Publik sendiri. Acara selanjutnya adalah Welcoming Party yang dipandu oleh Kak Bayu dan Kak Erli sebagai MC dari PKKMB jurusan. Selanjutnya dilanjutkan dengan acara Brownis, yaitu acara talkshow dengan beberapa pembicara, pembicara pertama adalah Ketua Pelaksana PKKMB jurusan dan Ketua HMAP. Selanjutnya dilanjutkan pembicara dari kakak-kakak Kamnigara, setelah selesai dilanjut dengan kakak kakak dari DPO HMAP dan dari dosen dosen jurusan Administrasi Publik, lalu acara dilanjutkan dengan penampilan kocak dari Stand Up Comedy UNY.
 Setelah selesai Ishoma acara dilanjut dengan games games seru dan nonton bareng after movie selama persiapan PKKMB dari awal PIM sampai pada TM 3 Fakultas, lalu acara dilanjutkan dengan awarding bagi mahasiswa baru Administrasi Publik. Sebagai penutupan acara PKKMB jurusan Administrasi Publik kakak kakak panitia memberikan kejutan untuk mahasiswa baru dan di akhiri dengan flashmob seperti pada acara FGM. Selanjutnya para mahasiswa baru diantar kembali ke Taman Pancasila untuk melanjutkan acara PKKMB di Fakultas.


Jumat, 16 Agustus 2019

Dies Natalis FIS UNY 2019

 DIES NATALIS FIS UNY 2019



Haloo gaesss...kali ini admin mau kegiatan di Dies Natalis FIS UNY ke-54. Dies Natalis FIS UNY di selenggarakan di depan dekanat FIS pada hari Jumat, 16 Agustus 2019 UNY Bapak Sutrisna Wibawa, Dekan FIS beserta jajarannya, karyawan FIS, dan mahasiswa aktif FIS kegiatan ini di selenggarakan untuk memperingati hari jadi Fakultas Ilmu Sosial ke-54. 
Kegiatan pada Dies hari ini diadakan senam tobelo dan berbagai macam lomba seperti lomba mukbang, lomba make up, lomba tebak benda, lomba yel yel, lomba tahan tawa, menangkap bebek. Dimana lomba lomba tersebut di wakili oleh berbagai perwakilan ormawa FIS dan juga karyawan FIS serta dosen FIS UNY.

Kegiatan Dies Natalis FIS ke-54 dibuka dengan Senam bersama yang diikuti oleh Rektor UNY, dekan FIS,dan seluruh warga FIS. Dilanjutkan dengan lomba senam Tobelo dengan pesertanya adalah tiap tiap Prodi FIS dan karyawan yang ada di FIS. Setelah selesai lomba senam Tobelo selesai di lanjutkan dengan seluruh lomba yang ada yaitu lomba mukbang, lomba make up, lomba tebak benda, lomba yel-yel dan lomba tahan tawa.
Acara Dies Natalis FIS ke-54 ini ditutup dengan lomba menangkap bebek dan pembagian doorprize serta penyerahan hadiah bagi pemenang dari lomba lomba yang diselenggarakan untuk memeriahkan acara Dies Natalis FIS UNY ke 54 hari ini.

Jumat, 02 Agustus 2019

Pengurus HMAP UNY Periode 2019

Pengurus HMAP UNY Periode 2019

Kabinet Inisiator





PI (Pengurus Inti) :
Ketua              :Tito Satria Pinandito 
Wakil               :Leonarde Fernando 
Sekertaris 1     :Stefani Pratiwi Pramana
Sekretaris 2     :Rully Ayu Andini
Bendahara 1    :Yesi Nur Al'fifah
Bendahara 2    :Nadia Lutsiyana Puspita

PPM
Kadiv              :Nurul Asfiani
Wakadiv          :Vivi Alviana
Staf Ahli         :Veranda Wahyu Megawati Kusumaningrum           
Staf                 :Sukmawati Ma'rufi
Staf                 :Nabila Meta Ferronisa
Staf                 :Bayu Nur Avianto
Staf                 :Rizkiputri Puspitasari

DIAS
Kadiv              :Fika Kurniasari
Wakadiv          :Fauziah Ruchban
Staf Ahli         :Octavia Rizqi Yulinar
Staf                 :Rafael Yosi Cahya Bagaskara
Staf                 :Anin Reisita Sekar Merah Harani Putri
Staf                 :Hafizhah Putri
Staf                 :Erliana

PSDM
Kadiv              :Intan Rohmawati
Wakadiv          : Adib Muhammad Razwan
Staf Ahli         : Aulia Arrumsari
Staf                 : Leriani Lintang Suminar
Staf                 : Rafael Yudi Dwi Sulistiyanto
Staf                 : Vinda Audi Noerraissa
Staf                 : Novarenda Pawestri

MIBA
Kadiv              : Lila Nisita
Wakadiv          :Anggito Eki Saputro
Staf Ahli         :Windy Indriasari
Staf                 :Septyamarsha A
Staf                 :Yunita Widyastuti
Staf                 :Galih Rezha Mayangsari
Staf                 :Mohammad Irfani

BSO FORBI
Kadiv              :Aulia Ashfahani
Wakadiv          :Robby izzata
Staf Ahli         :Raden Ajeng Melati Putri Noor
Staf                 :Alfian Nur Rahman
Staf                 :Galih Aji Ramadan
Staf                 :Novia Anilya
Staf                 :Sania Alya Fasya

BSO KWU
Kadiv              :Resti Alfiana Nuraini
Wakadiv          :Afandi
Staf Ahli         :Ave Maria Puspasari
Staf                 :Desri Arum Mulyani
Staf                 :Aisha Shafira Ariani
Staf                 :Aurelia Putri Oktavia
Staf                 :Raid Taufiq


Selasa, 16 Juli 2019

PUBLICUP 2K19




PUBLICUP merupakan event Olahraga yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (HMAP) setiap tahunnya. Publicup tahun ini mengusung tema “ Sportivitas Tanpa Batas”. Event ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Administrasi Publik dari angkatan 2014 sampai 2018. HMAP mengadakan event ini guna menyalurkan bakat bakat mahasiswa Administrasi Publik dibidang olahraga dan juga mempererat persaudaraan mahasiswa Administrasi Publik baik antar kelas atau pun antar angkatan.
Event yang dilaksanakan pada hari sabtu dan minggu dalam 2 pekan yaitu 20-21 April 2019 dan 27-28 April 2019 ini sangat meriah. Terdapat 4 cabang olahraga dan 1 E-sport yang diperlombakan yaitu bola voli, bola basket, futsal dan bulutangkis serta satu E-sport yaitu Pro Evolution Soccer (PES). Antusiasme mahasiswa Administrasi Publik di setiap cabang olahraga sangat besar.
Perlombaan pertama yaitu bola voli di Lapangan Gang Guru. Perlombaan ini berjalan lancar dan seru, terutama saat final berlangsung antara mahasiswa Administrasi Publik angkatan 17B dan 16B. Perlawanan sengit antar keduanya berakhir ketika 16B keluar sebagai juara. Masih dihari yang sama, PES dilaksanakan pada malam harinya di parkiran PKM FIS. Dengan juara angkatan 2015 setelah menang melawan angkatan 2014.
Minggu 21 April 2019 perlombaan kedua yaitu bulutangkis di GOR Ngropoh. Perlombaan ini dibagi menjadi 2 yaitu ganda putra dan ganda campuran. Ganda putra dimenangkan oleh angkatan 17A sedangkan ganda campuran dimenangkan oleh angkatan 15.
Bola basket dilaksanakan pada minggu berikutnya di lapangan Outdoor FIK. kemenangan diraih oleh angkatan 2016B setelah mengalahkan 2017B. Hari berikutnya perlombaan futsal di MU Futsal. Tidak hanya seru, pertandingan futsal ini juga mengundang gelak tawa karena tingkah mahasiswa yang lucu saat bertanding dan memperjuangkan timnya untuk menjadi pemenang. Angkatan 17B dan 18A bertarung sengit saat final, perjuangan jatuh bangun dilakukan untuk menyabet gelar juara futsal putra yang kemudian diraih oleh angkatan 2017B. Tidak hanya futsal putra, futsal putri pun diadakan dengan final antara angkatan 2017 dengan 2018 yang dimenangkan oleh angkatan 2018.
Juara umum pada Publicup 2019 ini diraih oleh angkatan 2017B yang juga telah meraih juara umum pada tahun sebelumnya.


Unordered List



Support

exness-trade.my.id/account